Beli Buku Online di Play Store Lebih Mudah Dengan Potong Pulsa

beli buku online

Buku adalah jendela dunia, apakah kamu masih sering membaca buku hingga saat ini? Lalu bagaimana dengan buku digital yang disediakan oleh Google melalui Google Playbook nya? Nah berikut ini ada beberapa cara beli buku online di Playbook yang pastinya lebih mudah dan lebih murah.

Ada kelebihan dan kekurangan dari buku online itu sendiri, keuntungannya adalah buku online bisa dibawa kemana saja dan juga tidak memakan banyak tempat karena berupa file yang ada di smartphone atau tablet. Meskipun tidak akan rusak, namun sayangnya buku online ini tidak bisa kamu pinjamkan kepada teman. Berikut langkah-langkah membeli buku online.

Cara beli buku online di Google Play Store

beli buku online

 

 

  1. Cara beli buku online via Google Play Store sekarang jauh lebih mudah ketimbang dulu. Sekarang pembelian buku maupun film tergabung menjadi satu dalam Play Store. Kamu cukup membuka Play Store dan mencari di kolom pencarian buku apa yang kamu inginkan.
  2. Setelah muncul bukunya, kamu tap beli dan akan muncul berbagai pilihan pembayaran mulai dari Google Gift card, potong pulsa hingga yang lainnya.

Pembayaran Melalui Google Gift Card

blank

Cara pembelian buku melalui Google Gift card sangat mudah, kamu bisa membelinya di minimart dengan harga yang beragam. Kamu cukup membeli Google Gift card yang sesuai dengan harga bukunya. Cara pengisian voucher Google Gift card nya kamu bisa melihatnya di belakang kartu voucher yang kamu beli. Atau kamu bisa membeli online dengan cara kedua ini.

Selain membeli langsung kartu fisiknya, kamu juga bisa membeli Google Gift card secara online melalui Coda Shop atau Unipin. Untuk kamu yang sering melakukan top up game online, pasti sudah tidak asing lagi dengan dua jenis layanan ini. Harganya juga tidak berbeda jauh dengan nominal vouchernya sehingga kamu tidak perlu keluar banyak uang. Caranya adalah sebagai berikut:

blank

  1. Kunjungi salah satu situsnya seperti misalnya unipin.com
  2. Pilih menu di pojok kanan atas, kemudian Google Gift card.
  3. Pilih nominal voucher yang akan kamu beli,
  4. Pilih pembayaran, ada banyak pilihan cara pembayaran mulai dari OVO hingga DANA atau internet Banking
  5. Isikan email akunmu dan nomor telepon
  6. Konfirmasi
  7. Selesaikan pembayaran
  8. Tunggu dana masuk dan selesai
  9. Gift card bisa kamu gunakan untuk membeli buku online dari Play Store

Pembayaran Potong Pulsa

blankCara selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk beli buku online di Play Store adalah potong pulsa. Layanan potong pulsa ini tidak bisa untuk semua operator. Beberapa operator yang bisa menggunakan layanan ini adalah Telkomsel atau Indosat Ooredo. Berikut langkah-langkahnya.

Lazada epic Birthday
  1. Buka Play Store
  2. Pilih menu atau ikon tiga garis
  3. Pilih Account kemudian pilih add Payment methods
  4. Kemudian pilih opsi enable Telkomsel billing atau Indosat Billing sesuai dengan nomor yang kamu miliki
  5. Kemudian tekan OK
  6. Kamu akan muncul notifikasi kirim sms
  7. Selanjutnya kamu akan diminta untuk mengisi data seperti nomor teleponmu hingga alamat rumahmu
  8. Kemudian akan muncul jendela konfirmasi untuk memastikan kembali pembayaranmu
  9. Selesai

Secara otomatis pulsa kamu akan terpotong saat melakukan transaksi di Google Play Store. Bagaimana? Apakah kamu sudah memahaminya? Jika belum kamu bisa memilih cara yang paling mudah yakni membeli langsung kartu Google Gift card nya. Semoga artikel ini membantu kamu untuk mendapatkan buku baru dari Play Store, selamat membaca.

Flash Sale Diskon 50%
About Author: