Cara Top Up DANA via BCA Mobile, ATM BCA dan KlikBCA

DANA menjadi aplikasi e-wallet atau dompet digital yang diminati para konsumen tanah air . Pemilik DANA, bisa menggunakannya untuk bermacam keperluan transaksi. Sebelum digunakan, cukup lakukan top up saldo DANA, salah satunya dari aplikasi BCA Mobile. Cara top up DANA via BCA mobile , atm bca, dan klikbca pun mudah dan cepat.

DANA sering mengeluarkan berbagai promo seru dari potongan belanja di situs belanja hingga voucher pembelian makanan. Tetapi, sebelum menggunakan fitur ini, pengguna harus mengisi saldo DANA lebih dulu. Cara top up saldo DANA, dapat dilakukan dengan berbagai metode. Top up DANA lewat BCA Mobile yang praktis menjadi pilihan sebagian pengguna. Ini berlaku bagi para pengguna DANA yang kebetulan menjadi nasabah bank BCA dan telah mengaktifkan fitur internet banking-nya.

Cek: Cara mengambil Uang Saldo Dana Lewat ATM atau INDOMARET

Banyak kegunaan dari saldo DANA, misalnya membayar tagihan bulanan, membeli pulsa Handphone atau paket internet, membayar pembelian di merchant-merchant partner, berinvestasi dengan membeli reksadana, dan masih banyak lagi.

Lazada epic Birthday

top up dana via bca mobile atm bca klikbca

Top Up DANA di ATM BCA

Pilihan pertama mengisi saldo DANA bagi nasabah bank BCA yaitu dari ATM. Untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

  • Datangi ATM BCA terdekat.
  • Input kartu debit BCA ke mesin ATM.
  • Jika ditampilkan perintah masukkan PIN, untuk itu inputkan kode PIN ATM BCA.
  • Dari layar yang ditampilkan, tekan pilihan ‘Transaksi Lainnya’.
  • Lalu pilih ‘Transfer’.
  • Pilih menu ‘BCA Virtual Account’.
  • Ketikkan kode top up yaitu kode nomor virtual account DANA.
  • Masukkan nominal saldo yang hendak dikirimkan ke akun DANA.
  • Masukkan kode PIN ATM sekali lagi.
  • Akan ada pemberitahuan di aplikasi DANA.

Cek: Cara Topup Saldo Dana lewat Mbanking BRI

Top Up DANA via KlikBCA

KlikBCA adalah fasilitas internet banking BCA untuk bertransaksi melalui web resmi BCA. Untuk langkah-langkah mengisi saldo DANA dengan KlikBCA adalah sebagai berikut :

  • Akses situs internet banking BCA di alamat https://m.klikbca.com/.
  • Ketikkan ‘USER ID’ lalu ‘kode PIN Internet Banking’.
  • Klik ikon ‘LOGIN’.
  • Pilih menu ‘Transfer ke BCA Virtual Account’.
  • Masukkan kode 3901 diikuti kode virtual account DANA.
  • Ketikkan nominal top up saldo.
  • Ketikkan nomor PIN Internet Banking sekali lagi.
  • Notifikasi dari aplikasi DANA biasanya akan otomatis diterima ketika ada uang yang masuk.

Top Up DANA Via BCA Mobile Banking

Layanan top up dana cepat ini berbasis aplikasi m-banking bca di ponsel pintar. Aplikasi m-bca sendiri tersedia di toko aplikasi Android maupun iOS. Nasabah pun harus melakukan registrasi terlebih dulu di kantor cabang BCA. Baru setelah itu nasabah dapat melakukan top up DANA lewat m banking bca mudah dan cepat dengan panduan berikut ini :

Cek: Bca mobile tidak bisa verifikasi

  • Jalankan aplikasi BCA Mobile.
  • Sign-in dengan memasukkan informasi ‘USER ID’ lalu ‘kode PIN Mobile Banking’.
  • Pilih menu ‘m-Transfer’.
  • Pilih opsi ‘BCA Virtual Account’.
  • Masukkan kode 3901 diikuti kode virtual account DANA.
  • Tentukan nominal pengisian saldo (minimum isi saldo rp 10.000)
  • Masukkan nomor PIN M Banking sekali lagi.
  • Jangan lupa setelah melakukan top up dana, segera cek saldo DANA untuk memastikan jika uang memang sudah masuk. Tapi biasanya aplikasi DANA akan otomatis memberikan notifikasi jika ada uang yang masuk.

Untuk biaya top up DANA dari saldo bank BCA ini tidak dikenakan biaya alias gratis, kecuali anda menggunakan kartu non-bca, akan dikenakan biaya admin yang besarnya sesuai ketentuan masing-masing bank. Sedangkan minimal top up diberlakukan ketentuan Rp.10.000. Layanan top up saldo DANA dari fitur bank BCA ini dapat dilakukan kapan saja 24 jam. Silahkan mencoba!

Flash Sale Diskon 50%
About Author: