Cara Menghilangkan Tab Yang Muncul Sendiri di Google Chrome

Apakah kamu pernah mengalami banyak tab terbuka otomatis saat berselancar di internet? Tentunya sangat mengesalkan bukan kita dipaksa untuk melihat iklan yang tidak penting. Hal ini juga terjadi pada browser Google Chrome baik versi smartphone maupun desktop. Nah, berikut ini ada cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome.

cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome

Baca juga : Tutorial Cara Mengubah Lokasi Download di Google Chrome Android

Cara ini dijamin akan membuatmu nyaman kembali menggunakan Google Chrome sebagai browser andalan di smartphone maupun di desktop. Langsung saja kita lihat langkah-langkah cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome atau Pop Ups iklan yang mengesalkan ini.

Cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Chrome Smartphone

Untuk smartphone, cara menghilangkan pop up atau iklan yang tiba-tiba muncul dan membuka tab otomatis yakni dengan mengubah beberapa pengaturan di browser Chrome sebagai berikut.

Lazada epic Birthday

1. Buka Chrome, tekan menu tiga titik di pojok kanan atas. Kemudian pilih setting, lalu pilih Site Setting

cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome2. Setelah masuk ke Site Setting, Pilih menu Pop Ups and Redirects, kemudian matikan fitur tersebut

blank3. Kembali ke Site Setting, pilih menu Ads dan matikan fiturnya

cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome4. Kembali ke Site Setting, pilih menu JavaScript dan matikan pula fiturnya

blank5. Apabila setelah mematikan JavaScript ada situs yang tidak dapat dibuka, kembali ke menu JavaScript kemudian buat pengecualian dengan pilihan Add Site Exception untuk situs yang tidak dapat dibuka tersebut, simpan

cek Juga: Cara Membuka Situs yang diblokir Google Chrome

Cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Chrome dekstop PC

Bagaimana? Mudah bukan cara untuk mematikan fitur iklan pop up di Chrome versi smartphone? Kali ini kita akan mencoba cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome versi desktop atau versi PC. Ada 2 cara yang bisa dicoba yakni dengan mengubah setelan atau menginstal ekstensi. Berikut ulasannya.

Pertama merubah setelan yang ada dalam Google Chrome, caranya hampir sama dengan versi smartphone hanya saja setelannya lebih sedikit dan tampilannya berbeda.

Cek: Cara mengaktifkan asisten google

1. Buka Google Chrome, pilih menu dengan ikon tiga garis vertikal di pojok kanan atas, pilih setelan atau setting

blank2. Masuk ke setelan situs atau Site Settings

blank3. Masuk ke menu Pop Ups and Redirects, kemudian ubah fiturnya dari diijinkan menjadi blocked. Dengan demikian semua pop ups akan diblokir.

blank

Cek juga: cara menghilangkan notifikasi google chrome di android

Menambahkan ekstensi adblock (khusus dekstop PC)

Cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome selanjutnya adalah dengan menambahkan ekstensi atau extension. Caranya cukup mudah dan dampaknya juga sangat terasa. Berikut cara menambah ekstensi anti iklan pop up dan tab yang muncul sendiri.

1. Buka Chrome, pilih menu tiga titik vertikal di pojok kanan atas kemudian pilih fitur lainnya atau Other Features

cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chrome2. Dalam menu Other Features, pilih Extension, kemudian kamu akan dibawa ke Chrome Webstore

blank3. Di Chrome Webstore, ketik keyword “adblock” yang kemudian kamu akan melihat banyak ekstensi yang berkaitan dengan keyword tersebut

blank4. Pilih yang kamu inginkan, kemudian klik pada Add to Chrome

5. Tunggu proses unduhannya, dan ekstensi akan secara otomatis terpasang dan melindungi browser kamu dari iklan atau Pop Ups yang mengganggu

Itulah beberapa cara menghilangkan iklan atau tab yang muncul sendiri saat browsing menggunakan Google Chrome. Sayangnya penambahan ekstensi ini hanya ada di versi desktop saja. Namun semoga kedepannya Google juga mengembangkan aplikasi Chrome yang serupa dengan versi desktop ya.

Semoga artikel ini membantu kamu untuk mengatasi situs bandel yang mengeluarkan pop up dan tab secara otomatis. Semoga berhasil.

Flash Sale Diskon 50%
About Author: