Seiring perkembangan zaman dan semakin majunya teknologi, hp andorid atau smartphone sudah menjadi hal yang biasa bagi semua orang. Yap, hadir dengan beragam merk, smarthpone kini sudah menjadi primadona apalagi salah satunya adalah hp Xiaomi. Kali ini kita akan membahas seputar spesifikasi dan harga hp xiaomi Terbaru 2024.
Tak dapat dipungkiri, Xiaomi memang menjadi salah satu merk smartphone yang paling banyak diminati saat ini, apalagi dengan jenis, tampilan, hingga fiturnya yang sangat bervariasi. Tentunya spesifikasi dan harga hp xiaomi Terbaru 2024 selalu menjadi acuan anda saat hendak membeli hp Xiaomi.
Baca juga : Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A10 dan A10s
Hal utama yang lebih dulu dicari adalah spesifikasi dari hp tersebut, yang mana akan menjelaskan secara detail dengan kelebihan dari hp yang dimaksud, sehingga bisa menjadi bahan pertimbangan kita sebelum membeli. Berikut ini adalah spesifikasi dan harga hp Xiaomi Terbaru 2024, yang dapat anda jadikan bahan referensi, sebelum membeli smartphone Xiaomi.
1. Xiaomi Redmi Note 7
Xiaomi Redmi Note 7 hadir menjadi pilihan pertama yang cocok untuk anda. Dari segi spesifikasi, Xiaomi Redmi Note 7 ini memiliki banyak sekali keunggulan terutama pada fitur dual kamera yang berkonfigurasi 48MP + 5MP sehingga sangat direkomendasikan bagi anda yang suka berfoto ria.
Dengan kamera ganda dibagian belakang ini pun, Xiaomi Redmi Note 7 juga dilengkapi dengan dual-LED flash monokrom, serta PDAF teknologi AI hingga EIS. Sedangkan untuk kamera depannya sendiri, memiliki kapasitas sebesar 13MP lengkap dengan fitur AI face unlock, AI smart beauty, AI single shot blur dan HDR yang mumpuni.
Selain itu, Redmi Note 7 juga sangat cocok untuk anda gunakan dalam aktivitas sehari-hari ataupun untuk pekerjaan anda, ditambah dengan desainnya yang sangat trendi dan kekinian serta didukung dengan kemampuan multitasking yang sudah sangat bagus dan tidak kalah dengan hp android lainnya.
Untuk sisi performa, Xiaomi Redmi Note 7 sendiri disenjatai dengan prosesor Snapdragon 660 dengan dilengkapi RAM 3GB, 4GB, dan 6GB. Untuk harga dari Xiaomi Redmi Note 7 resmi TAM berkisar mulai dari angka Rp 1.899.000 untuk versi RAM 3GB dan ROM 32GB serta Rp 2.599.000 untuk RAM 4GB dan ROM 64GB.
Disamping itu, dengan adanya fitur Quick Charge 4.0, Xiaomi Redmi Note 7 hanya membutuhkan waktu kurang dari 2 jam saja untuk mengisi daya baterai dari kosong hingga penuh, apalagi kapasitas dari baterainya mencapai 4000 mAh dan Xiaomi Redmi Note 7 juga dibekali dengan layar LCD 6.3 Inch dengan resolusi 1080 x 2340 pixels.
2. Xiaomi Redmi 7
Berselang dua bulan setelah Xiaomi merilis versi Redmi Note 7, brand smartphone terkenal itu kembali merilis ponsel teranyarnya, yakni Xiaomi Redmi 7 yang bisa dikatakan menjadi saudara dari Redmi Note 7. Tentunya beragam fitur menarik pun telah ditawarkan oleh Xiaomi Redmi 7 ini.
Untuk menjadi jagoan di kelas hp dengan harga Rp 1.400.000, hp Xiaomi keluaran terbaru ini telah dibekali dengan chipset Snapdragon 632. Dari segi varian memori yang ditawarkannya pun cukup beragam, diantaranya mulai dari kapasitas 2/16GB, 3/32GB, dan 4/64GB yang tentunya dapat memuat banyak aplikasi yang kita inginkan.
Untuk mengabadikan momen, hp yang satu ini mengusung notch water drop dengan disertai kamera depan 8 MP serta kamera ganda utama 12 MP dan 2 MP yang mendukung bokeh dibagian belakang. Sebagai fitur keamanan, juga ada fitur face unlock beserta fingerprint. Smartphone ini pun juga berdaya 4000 mAh dan sudah didukung fast charging.
3. Xiaomi Redmi Note 6 Pro
Tak kalah hebat dengan Xiaomi Redmi Note 7, Xiaomi Redmi Note 6 Pro hadir dengan dibekali empat kamera, yaitu 12 MP + 5 MP di bagian belakang dan 20 MP + 2 MP di bagian depan, yang membuat Redmi Note 6 Pro menjadi salah satu HP Xiaomi terbaik di bawah harga 3 juta.
Dengan kamera yang sangat mumpuni ini, anda bisa mendapatkan hasil foto berkualitas tinggi dari hp Xiaomi Redmi Note 6 Pro. Terlebih, Xiaomi juga telah menambahkan fitur AI Dynamic Bokeh dan Dual Pixel Autofocus pada kamera belakangnya, serta fitur AI Portrait Selfie pada kamera depan sehingga semakin menambah keunggulan hp ini.
Dilengkapi dengan baterai berdaya 4000 mAh, Xiaomi pun juga mengklaim jika perangkat dari Redmi Note 6 Pro ini bisa dipakai untuk bermain games selama enam jam dan 8,5 jam untuk memainkan video. Jadi bagi anda yang suka bermain games pun, hp canggih yang satu ini sangat direkomendasikan.
Tak hanya itu, Xiaomi Redmi Note 6 Pro juga dibekali dengan chipset snapdragon 636 yang sudah sangat bagus dan hp ini pun juga sangat mendukung untuk multitasking. Dari harganya sendiri, Xiaomi Redmi Note 6 Pro berada dikisaran Rp 2.300.000. Tentunya harga yang cukup murah untuk hp yang punya beragam fitur canggih.
4. Xiaomi Mi 8 Lite
Untuk semakin memanjakan peminatnya, Xiaomi merilis Mi 8 Lite yang tak lain tak bukan merupakan versi murah dari Mi 8. Untuk desain dari hp ini pun bisa dikatakan tampak mewah dengan bodi belakang yang memiliki efek gradien yang dapat berubah warna, sehingga akan terlihat sangat elegan dan kekinian.
Hal menarik lainnya dari Xiaomi Mi 8 Lite juga ada pada layar smartphone ini yang menawarkan sederet fitur canggih, mulai dari Sunlight Display, Night Display dan Mode baca. Semua fitur itu pun bisa disesuaikan untuk kenyamanan mata anda, saat menggunakan ponsel pintar ini.
Xiaomi Mi 8 Lite juga memiliki kamera depan yang cukup canggih dengan resolusi 24 MP dan kamera depannya telah disematkan fitur AI Makeup untuk foto dan video yang bisa disempurnakan. Tidak mau ketinggalan, juga terdapat fitur AI Beauty 6.0 dan Auto-HDR untuk hasil foto yang makin sempurna.
Untuk kamera belakang sendiri, Mi 8 Lite memiliki dua kamera ganda dengan resolusi 12 MP + 5 MP dengan pilihan memori berkapasitas 4GB/64GB atau 6GB/64GB/128 GB serta baterai berkapasitas 3350 mAh. Xiaomi Mi 8 Lite ini dipasarkan dengan harga kisaran Rp 2.300.000. Harga yang sama dengan Xiaomi Redmi Note 6 Pro.
5. Xiaomi Mi A2
Dari sisi desain, Xiaomi Mi A2 terlihat mirip seperti Redmi Note 5 atau Note 5 Pro yang tampil dengan kamera vertikal layaknya kamera iPhone X. Smartphone dari Xiaomi yang satu ini juga telah dilengkapi dengan fingerprint dan menampilkan intergrasi untuk peningkatan kualitas foto yang lebih sempurna.
Kamera selfie dari Xiaomi Mi A2 telah menggunakan sensor Sony IMX376 20 MP dengan dilengkapi fixed focal length dan soft-LED flash. Di bagian belakang ponsel terdapat kamera ganda beresolusi 12 MP dengan sensor Sony IMX486 primer serta satunya lagi memiliki resolusi 20 MP dengan sensor Sony IMX376 sekunder.
Sama seperti seri pendahulunya, yaitu Xiaomi Mi A1, baterai yang digunakannya tidak begitu besar, yakni berkapasitas 3010 mAh saja. Meskipun begitu, ponsel pintar ini sudah dilengkapi dengan Quick Charge 3.0 yang memungkinkan pengisian baterai secara cepat hingga 50% dalam waktu 30 menit saja.
Xiaomi Mi A2 juga memiliki beragam pilihan untuk RAM dan memori internalnya, mulai dari 4GB/34GB, 4GB/64GB atau 6GB/128 GB. Tentu kapasitas yang sudah sangat besar dan lebih dari cukup untuk anda yang suka mengisi smartphone dengan banyak aplikasi atau games. Untuk harga sendiri Mi A2 berada dikisaran Rp 2.100.000.
6. Xiaomi Redmi 6
Bersamaan dengan peluncuran Mi 8, Xiaomi turut merilis Xiaomi Redmi 6 yang berada di kelas entry-level dan sudah mengusung MIUI 10, dengan kemampuan AI (Artificial Intelligence). Melihat keunggulan ini, tentunya Xiaomi Redmi 6 cocok untuk aktivitas dan pekerjaan anda, apalagi juga bisa anda gunakan untuk multitasking.
Ponsel pintar yang dibekali dengan Helio P22 2.0 GHz ini, juga sudah dioptimasi untuk menjalankan program AI dengan prosesor delapan inti alias Octa-core dengan kecepatan 2.0 GHz. Redmi 6 juga dilengkapi dengan dual kamera belakang yang sanggup hasilkan foto bokeh, sehingga hasil jepretannya pun juga tak kalah menarik.
Ukuran kameranya sebesar 12 MP + 5MP dengan dilengkapi lampu flash, serta untuk kamera depan sendiri memiliki resolusi 5MP. Tak hanya itu, kapasitas RAM dan memori internal hp yang satu ini bisa anda pilih dari 3GB/32GB atau 4GB/64GB sehingga untuk akses berbagai aplikasi pun juga sangat nyaman.
Xiaomi Redmi 6 juga telah disempurnakan dengan fitur sensor fingerprint dan juga dilengkapi dengan teknologi Face Unlock, sehingga keamanan anda pun bisa terjamin. Untuk harga, Xiaomi Redmi 6 berada diangka kisaran Rp 1.400.000. Harga yang sangat murah tentunya dengan hp yang cukup kekinian.
7. Xiaomi Redmi K20
Xiaomi Redmi K20 adalah versi terjangkau dari Redmi K20 Pro. Walaupun versi murah, Xiaomi Redmi K20 tetap memiliki beragam keistimewaan dan fitur canggih. Pada Redmi K20, anda bisa ber-selfie dengan sensasi yang unik, karena telah tersedia pop-up kamera.
Untuk performa dari ponsel Xiaomi yang satu ini, Redmi K20 dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 730 yang diklaim lebih hemat daya serta dapat mengolah AI lebih optimal. Sehingga hp ini amat direkomendasikan bagi anda yang memiliki aktivitas atau pekerjaan yang banyak mengandalkan ponsel.
Pada kamera belakang, tersedia tiga lensa dengan konfigurasi masing-masing, yaitu 48 MP sebagai lensa utama, 8 MP sebagai lensa telephoto dan 13 MP sebagai lensa ultra-wide. Satu hal lagi yang menarik perhatian dari Redmi K20, yakni fitur pemindai sidik jari yang bisa dilakukan di layar ponsel.
Bukan Xiaomi namanya jika tidak mengeluarkan ponsel dengan memori internal besar. Pada Redmi K20 Pro ini anda bisa memilih smartphone dengan RAM dan memori internal antara 6GB/128GB atau 8GB/256 GB. Dari sisi harga sendiri memang masih cukup mahal yaitu berada dipasaran Rp 6.700.000, namun harganya sebanding dengan kecanggihannya.
8. Xiaomi Mi 9 SE
Xiaomi Mi 9 SE sebenarnya merupakan varian murah dari Xiaomi Mi 9. Meski untuk masalah harga terpaut cukup jauh, namun Mi 9 SE tetap memiliki spesifikasi kelas atas, seperti dukungan NFC, pemindai sidik jari di layar, dan masih banyak lagi. Jadi anda pun akan tetap untung jika membeli hp yang satu ini.
Hal yang menarik adalah Xiaomi Mi 9 SE dibekali dengan seri chipset Snapdragon 712 dari Qualcomm. Xiaomi sendiri meyakini jika chipset yang dihadirkan pada varian ponselnya ini, merupakan yang pertama di dunia yang menggunakannya. Sehingga untuk masalah peforma pun dijamin sudah sangat bagus.
Karena menjagokan kekuatan kamera, Xiaomi Mi 9 SE memiliki set-up tiga kamera belakang, yang terdiri dari sensor Sony IMX586 48 MP, lensa telefoto 8 MP dan lensa sudut super lebar 13 MP. Lalu untuk kamera depannya memiliki resolusi 20 MP, jadi untuk urusan foto hasilnya pun sudah tak diragukan lagi.
Selain itu, RAM dan memori internal yang ditawarkan hanya tersedia versi 6GB/128GB, sedangkan untuk harga berada dikisaran Rp 4.300.000. Melihat hal ini, tentunya anda tak akan sia-sia untuk membeli Xiaomi Mi 9 SE, mengingat ada beragam kelebihan serta kecanggihan dari smartphone varian Xiaomi ini.
9. Xiaomi K20 Pro
Xiaomi Redmi K20 Pro hadir dengan beragam keistimewaan, yaitu telah dilengkapi dengan fitur Game Turbo 2.0 untuk meningkatkan performa gaming. Disisi kamera belakang, salah satu fitur andalan pada kamera Xiaomi Redmi K20 Pro ini adalah fitur perekaman video slow-motion 960 fps.
Pada kamera depan juga telah dibuat serupa dengan versi reguler, dimana sama-sama mengusung mekanisme pop-up dengan resolusi 20 MP, serta pemindai sidik jari yang bisa dilakukan di layar. Untuk fitur pengisian daya, Redmi K20 terbilang lebih istimewa lagi karena di support Quick charge 4+ sehingga dapat mengisi daya dengan cepat.
Untuk kapasitas dari baterainya sendiri sebesar 4000 mAh sehingga sangat mendukung untuk pemakaian tahan lama apalagi jika digunakan untuk keperluan gaming dan bermain sosial media. Harga dari Xiaomi K20 Pro ini ada diangka Rp 6.700.000 dan bisa dikatakan harganya ini sebanding dengan fitur yang ditawarkan.
10. Xiaomi Black Shark 2
Bagi anda yang sangat suka bermain games, Xiaomi Black Shark 2 bisa menjadi rekomendasinya. Sebagai ponsel yang diciptakan untuk kebutuhan gaming, Black Shark 2 memiliki spesifikasi yang cukup tinggi. Chipset yang dibawa Xiaomi Black Shark 2 sendiri adalah Snapdragon 855 yang berpadu GPU Adreno 640.
Untuk menjaga suhu ponsel tetap dingin saat bermain games, Xiaomi memberikan sistem pendingin bernama “direct touch multilayer liquid cooling system” yang diklaim bisa mendinginkan CPU smartphone hingga 14 persen sehingga anda tak perlu khawatir hp kepanasan saat bermain games.
Tentunya dengan RAM dan memori internal hp yang cukup besar, yakni pada angka 6GB/128GB dan 8GB/256GB ditambah kapasitas baterai sebesar 4000 mAh, smartphone ini sudah sangat mumpuni untuk anda. Harganya sendiri ada dikisaran Rp 7.900.000 dengan fitur kamera belakang 48MP + 12MP dan kamera depan 20MP.
11. Xiaomi Mi Mix 3
Hadir sebagai salah satu varian terbaru dari Xiaomi, Xiaomi Mi Mix 3 datang dengan beragam spesifikasi dan keunggulan salah satunya dari segi peforma yang cepat. Selain menawarkan performa cepat dengan chipset Snapdragon 845.
Kelebihan lain dari Xiaomi Mi Mix 3 berada pada desain ponsel yang berkonsep slider pada kamera selfie, dukungan asisten virtual ponsel yang bernama Xiao AI, Quick Charge 4+, Wireless Charging, dan masih banyak lagi. Tentunya anda pun akan banyak diuntungkan jika memiliki hp ini. Harga dari smartphone ini berada dikisaran Rp 6.600.000.
Sebenarnya masih ada smartphone Xiaomi lainnya yang bisa kami rekomendasikan seperti Xiaomi Mi A3, pembaruan dari Mi A2 dan Redmi Note 8 serta Note 8 Pro. Namun sayang smartphone tersebut belum secara resmi masuk pasar Indonesia.
Jadi dengan melihat 11 rekomendasi hp Xiaomi diatas, tentunya sudah lebih dari cukup bagi anda yang sedang membutuhkan smartphone Xiaomi dengan spesifikasi dan harga hp Xiaomi Terbaru 2024. Kesebelas smartphone diatas juga sudah dilengkapi fitur-fitur dan desain kekinian.
Belum lagi Xiaomi dikenal sebagai vendor smartphone yang selalu memberikan spesifikasi tinggi dikelasnya dengan harga yang jauh lebih terjangkau dari rivalnya.