Kabar gembira bagi penggila gadget canggih, kini bisa memiliki hp Oppo f9 Pro karena sudah diusung ke Indonesia beberapa waktu yang lalu. Bukan hanya sekedar hp mewah biasa namun beragam keistimewaan turut mengiringi langkahnya, mulai dari desain warna yang elegan yaitu sunrise red, hingga kemampuan baterai yang mumpuni.
Jika kita lihat dari segi harga hp Oppo f9 pro juga standard an sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya. Kini oppo hadir dengan tampilan yang lebih baik dan dari segi performa juga terbaik di kelasnya.
Oppo F9 Pro Dengan Warna yang Menawan
Sebelum kita membahas mengenai harga hp oppo f9 pro kita akan melihat spesifikasinya terlebih dahulu. Hal yang paling menonjol dari ponsel terbaru besutan Oppo ini adalah dari segi warnanya yang mewah, elegan dan menawan. Dari versi kali ini desain warna memang lebih menonjol dengan 4 pilihan warna, mulai dari sunrise red, twilight blue, starry purple, hingga jade green.
Warna – warna tersebut cocok sekali digunakan oleh kaum millennia yang aktif bekerja di luar ruangan. Selain memiliki banyak sekali pilihan warna yang pastinya kece dan trendy, jika kita lihat dari segi fitur – fitur yang digunakan juga sangat canggih.
Kualitas Kamera yang Menghasilkan Gambar Lebih Jernih
Lalu bagaimana dengan kekuatan kamera yang dimiliki Oppo f9 Pro? Apakah lebih baik dari versi sebelumnya ataukah mengalami kemunduran? Yang pastinya kamera yang melekat pada ponsel pintar ini memiliki kemampuan menghasilkan gambar yang lebih baik. ponsel f9 pro ini memang terusan dari versi sebelumnya yaitu oppo f9.
Kamera utama atau kamera belakang ponsel ini mengusung dual kamera atau kamera ganda yang memiliki resolusi sebesar 16 megapiksel, f / 1.8, 1 / 3.1, 1.0um, PDAF, serta kamera beresolusi sebesar 2 megapiksel, f / 2.4, 1 / 5.0”, 1.75um, yang dilengkapi dengan sensor kedalaman.
Dengan resolusi sebesar itu bisa menghasilkan gambar yang lebih jernih, dan mampu lebih fokus pada target yang bergerak selain itu gambar yang dihasilkan juga lebih detail. Kamera utama juga dilengkapi dengan fitur LED flash, HDR, panorama yang membuat gambar lebih jernih meski pada kondisi kurang cahaya atau di dalam ruangan.
Kini hp kamera terbaik ini mampu menangkan keindahan alam dengan hasil yang sangat baik, meski dengan cahaya terang maupun rendah. Kini kamera yang dimiliki pastinya selangkah lebih maju dan bisa menceritakan cerita lengkapnya sendiri. Kameranya merupakan tipe LTPS IPS LCD layar sentuh kapasitif yang memiliki 16 juta warna sehingga foto yang dihasilkan lebih detail.
Kini kita akan melihat kemampuan kamera selfie atau kamera depan yang dimiliki oppo f9 pro yang memiliki kepadatan tinggi yaitu sebesar 409 ppl. Memiliki kamera selfie tunggu dengan kekuatan 25 megapiksel, f / 2.0, 26mm (lebar), 1 / 2.8”, 0.9um yang mampu menghasilkan gambar seperti aslinya, bahkan mampu menangkan gambar yang lebih baik.
Layar ponsel memiliki resolusi sebesar 1080 X 2340 piksel dengan kekuatan rasio sebesar 19,5:9 memang menjadikannya terbaik dikelasnya dan memberikan pandangan yang lebih lengkap.
Kini anda juga bisa merekam video yang jauh lebih baik dari versi sebelumnya, dengan hasil rekaman yang mulus dan anti macet karena memiliki resolusi sebesar 1080 @ 30fps. Kini merekam video terlihat jauh lebih hidup dan mampu menggambarkan apa yang sedang terjadi di alam.
Jika kita lihat dari segi keamanan kamera dilengkapi dengan perlindungan corning gorilla glass 6 yang membuat ponsel anda lebih tahan benturan dan tetap aman meski jatuh dari ketinggian.
Oppo F9 Pro Memiliki Performa Powerful
Harga hp oppo f9 pro cukup standar dengan desain yang elegan dan memiliki performa powerful. Hal ini bisa dilihat langsung dari banyaknya pilihan warna nan elegan dan berbagai teknologi canggih yang terpasang di dalamnya membuatnya selangkah lebih maju.
Ponsel ini menggunakan chipset sekelas MediaTek MT6771 Hello P60 (12nm) yang merupakan teknologi terbaru dan memiliki kekuatan yang mumpuni dan pastinya selangkah lebih maju membuatnya memiliki performa powerful.
Kini kia lihat lebih lanjut jauh ke dalam ponsel ini menggunakan CPU terbaik yaitu Octa-core (4 X 2.0 GHz Cortex-A73 & 4X2.0 GHz Cortex-A53). Selain itu ponsel ini juga dilengkapi dengan GPU mali-G72 MP3. menggunakan Android 8.1 (Oreo); ColorOS 5.2. yang menawarkan muli talking sejati.
Dengan kecanggihan yang dimiliki memungkinkan anda mendengarkan music meski ponsel layar mati. Kelebihan lainnya yang dimiliki ponsel ini adalah bisa bermain game sambil mengidentifikasi objek apapun melalui lensa dan bisa membalas pesan media sosial yang masuk.
Kekuatan Penyimpan yang Lebih Baik
Ponsel oppo f9 pro dibuat dalam dua versi penyimpanan yaitu memiliki kekuatan penyimpanan 4GB RAM 64GB, serta untuk versi yang lebih tinggi yaitu 6GB RAM 64GB.
Dengan kemajuan penyimpanan yang dimiliki memungkinkan ponsel ini menyimpan file yang lebih besar dan lebih banyak namun tetap berjalan dengan cepat dan lancar, namun tetap melakukannya dengan daya yang jauh lebih kecil.
Dengan begitu anda bisa menyimpan banyak sekali video dan foto yang memiliki memori berharga namun bisa menggunakan ponsel dengan jauh lebih baik dan tetap lancar jaya.
Baterai tahan lama dan Dilengkapi Dengan Fast charging
Kini ponsel oppo f9 pro menggunakan baterai dari industri teknologi terkemuka yaitu VOOC yang didukung oleh 500 paten lebih. Salah satu yang menarik dalam baterai yang digunakan adalah menggunakan tegangan rendah namun tetap dengan solusi pengisian arus tinggi.
Ponsel ini mampu mengisi baterai selama 5 menit namun bisa digunakan berbicara selama 2 jam. Karena dilengkapi dengan fast charging 20W.
Baterai VOOC memiliki perlindungan tingkat tinggi yaitu memiliki 5 lapis perlindungan dari adaptor ke port serta interior telepon serta mencegah overheating saat mengisi daya.
Baterai yang digunakan menggunakan kapasitas 3500mAh yang merupakan manajemen baterai pintar yang mencegah pengurasan baterai. Kini anda bisa lebih produktif dengan baterai yang tahan lama.
Harga Oppo F9 Pro Terbaru
Kini kita sampai pada pembahasan inti yaitu harga hp oppo f9 pro yang sudah beredar beberapa waktu yang lalu dan keberadaanya di Indonesia sudah cukup mudah ditemui, baik di toko online maupun di toko offline. Untuk harga hp oppo f9 pro terbaru dibanderol dengan harga $ 349.00 atau setara dengan Rp. 4.599.000. Dengan seluruh kemampuan yang dimiliki, harga tersebut tidak terlalu mahal, karena berbagai kelebihan bisa anda nikmati.
Demikianlah pembahasan mengenai harga hp oppo f9 pro yang memiliki kemampuan baterai unggulan dan memiliki varian warna yang menawan dan elegan. Selain itu berbagai teknologi canggih ada di dalamnya.