Harga hp oppo semua tipe masuk sebagai salah satu topik pencarian teratas di awal tahun. Hal ini tentu tidak mengherankan mengingat smartphone besutan perusahaan Tiongkok ini memang unggul di kelasnya dengan beragam tipe serta harga yang terjangkau.
Smartphone yang terkenal dengan jargon kamera selfie-nya ini menyuguhkan beragam pilihan, utamanya untuk kaum muda serta mereka yang masih berjiwa muda. Desain stylish dengan warna menarik juga menjadi keunggulan semua hp Oppo.
Beberapa Tipe Terbaru serta Harga Hp Oppo Semua Tipe
Oppo Reno2
Oppo Reno2 adalah ponsel pintar yang cukup bergaya walaupun dari segi desain sedikit lebih sederhana dibandingkan hp keluaran Oppo sebelumnya. Hal yang cukup menonjol adalah kamera depan model pop-up yang dibuat mirip dengan sirip hiu.
Dengan kamera depan 16 MP f/2.0 yang dibuat pop-up, ini menjadi keuntungan tersendiri untuk sisi layar karena menjadi lebih lebar.
Bagi Anda penikmat menonton film di ponsel, maka layar AMOLED dengan resolusi 6,5 inchi, 1,080 x 2.400 piksel, rasio aspek 20: 9, akan memanjakan mata Anda. Terlebih lagi karena sudah diproteksi dengan Gorilla Glass 5.
Walaupun bobot dari ponsel ini sedikit lebih berat daripada ponsel flagship lainnya, yaitu 9,5mm, namun Oppo Reno2 tetap masih nyaman digenggam.
Kamera belakang Oppo Reno2 dijejali dengan empat kamera yang mempunyai banyak optik, mulai dari lensa 2MP yang cocok untuk efek hitam putih, 8MP ultra-wide, 13MP telefoto serta yang utama 48MP.
Kelancaran kinerja Reno2 disokong oleh prosesor chipset Snapdragon 730G dari Qualcomm, baterai Li-Po 4000 mAh dan CPU empat inti. Untuk penyimpanan, ponsel ini hanya satu jenis yaitu 8GB saja, sedangkan internalnya terdiri dari 2 pilihan yaitu 128 GB, 256 GB. Jika Anda tidak puas, Anda dapat memperbesar dengan penambahan microSD hingga 256GB.
Ponsel yang baru dirilis pada September 2019 ini, memiliki 2 varian warna yaitu Luminous Black dan Sunset Pink. Harga dari Oppo Reno2 di pasaran masih berkisar antara Rp 7.999.00.
Oppo Reno 2 F
Setelah sukses dengan Reno2, Oppo kembali mengeluarkan ponsel untuk kalangan menengah yaitu Oppo Reno 2 F. Ponsel ini terdiri dari 2 macam varian warna yaitu Sky White dan Lake Green. Penampilan dari ponsel ini sekilas serupa dengan Reno2 tetapi jika dicermati, keduanya berbeda.
Jika Reno2 mengusung perangkat dari Qualcomm, Reno2 F memilih menggunakan ketangguhan chipset MediaTek Helio P70 untuk dapur pacunya yang disandingkan dengan RAM 8GB dan internal penyimpanan 128GB.
Kamera depan dari Reno2 F juga mengusung model motorized pop-up hanya saja sedikit berbeda dengan Reno 2 dari segi bentuk. Kamera pop-up Reno 2 F adalah Rising Camera yang sebenarnya lebih mirip dengan F11 Pro daripada Reno 2.
Kamera belakang juga mengusung 4 kamera bertumpuk yang masing-masing adalah kamera utama 48MP, 8MP wide-angle, serta dua kamera 2MP yang masing-masing adalah kamera lensa mono dan portrait.
Layar Reno 2 F dipersenjatai dengan layar AMOLED berukuran 6,53 inchi dengan interface Color OS tipe 6.1. Ponsel ini juga diperlengkapi dengan pemindai sidik jari yang tersembunyi.
Dari segi baterai sama dengan Reno 2 yaitu menggunakan Li-Po 4000mAH dengan fitur pengisian cepat VOOC 3.0. Anda tidak perlu lagi menunggu lama untuk mengisi daya baterai hingga penuh.
Dari segi harga, sama seperti harga hp Oppo semua tipe yang sebanding dengan kualitasnya, Reno 2 F dibanderol dengan Rp 5.399.000
Daftar HP Oppo di Bawah 2 Jutaan
Selain dua ponsel terbaru di atas, masih ada banyak tipe hp dari merk ini. Walaupun dikenal dengan harganya yang cukup mahal, Oppo juga memiliki varian lain dengan harga miring.
Salah satu dari hp murah versi Oppo adalah Oppo A dan F Series. Dimulai dari Oppo A 7 yang dibanderol dengan harga Rp.1.500.000, dan yang membuatnya menjadi nilai tambah adalah harga jual kembalinya yang lebih mahal dibandingkan harga beli menurut beberapa situs e-commerce.
Selanjutnya ada Oppo A3 yang dipatok seharga Rp. 1.379.000, hp ini memiliki jangkauan hingga 3 jaringan yaitu 2G, 3G dan 4G. Kemudian juga ada Oppo A5s, yang juga mencakup 3 transmisi jaringan dan dihargai sebesar Rp. 1.499.000 saja.
Untuk seri F, yang paling murah adalah Oppo F9 dengan harga beli sekitar Rp. 1.300.000. Dan yang mengejutkan, sama seperti Oppo A 7, Oppo F9 juga memiliki harga jual kembali yang jauh lebih tinggi dari harga belinya, yaitu Rp. 2.425.000.
Selain itu juga ada seri Oppo F 5 yang dipantau ada di harga Rp. 1.000.000 serta Oppo F1s yang dibanderol dengan harga Rp. 1.299.000. Dan tentunya masih banyak lagi seri hp Oppo yang memiliki harga miring namun dengan spek yang sudah mencukupi.
Keunggulan dan Kelemahan HP Oppo
Ada banyak keunggulan yang menjadi alasan smartphone Oppo laris manis di pasaran. Salah satunya karena spek mumpuni dan bersaing di kelasnya. Ketika Oppo Find X meluncur tahun 2018 dengan penawaran RAM 8GB serta internal 256GB, harga yang ditawarkan tidak berbeda dengan smartphone dari Jepang dan Eropa dengan merk terkemuka yang penyimpanannya hanya 125GB saja.
Kemudian, harga hp oppo semua tipe yang menjadi daya tarik, desain dari sebagian besar hp ini sangat menarik. Paduan warna yang cantik ditambah dengan aksen yang unik, membuat hp ini dicintai oleh mereka yang gemar dengan fashion.
Kelebihan lainnya dari ponsel Oppo tentulah terletak pada kameranya. Ponsel yang terkenal karena mempromosikan kamera khusus untuk berswafoto ini digandrungi oleh anak muda, khususnya yang hobi mengunggah foto ke media sosial.
Selain itu, fitur kamera bukan hanya sebagai alat untuk memotret gambar diri saja, tetapi juga bisa digunakan sebagai alat pemindai wajah. Hal ini menjadi kelebihan lainnya dari Oppo dalam segi keamanan, bukan hanya mengandalkan sensor sidik jari saja.
Selain sisi keunggulan, Oppo juga memiliki kelemahan. Kebanyakan orang yang menolak membeli hp dari pesaing berat Vivo ini adalah karena alasan harga yang terlalu tinggi, jika dibandingkan dengan merk dari Tiongkok lainnya. Padahal untuk harga yang sama, ponsel merk Tiongkok lainnya bisa memberikan spesifikasi yang lebih lengkap dan lebih unggul.
Selain itu harga jual kembali harga hp Oppo semua tipe juga menurun drastis dibandingkan dengan harga belinya. Hal ini membuat banyak orang enggan untuk memilih ponsel dengan merk berwarna hijau dan putih ini.
Sebagai brand yang mulai merambat naik, Oppo selalu berusaha untuk memberikan layanan terbaik, termasuk dari penyediaan suku cadang dan juga service center. Dengan demikian, pihak Oppo berharap tahun ini juga akan menjadi tahun yang baik untuk Oppo.